February 24, 2017

Tema Carnival Akan Berikan Suasana Menggembirakan dan Ceria di IIMS 2017

Penulis: Desmal Andi
Tema Carnival Akan Berikan Suasana Menggembirakan dan Ceria di IIMS 2017  

MOBITEKNO – Selain tetap mengusung tema utama yaitu “The Essence of Motor Show”, gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 juga akan mengusung tema pendukung “Carnival”. Tema pendukung ini akan menawarkan kegembiraan sepanjang 11 hari pameran berlangsung. Oleh sebab itu, Dyandra selaku penyelenggara sudah mempersiapkan berbagai acara menarik untuk mendukung sentuhan “Carnival” ini.

 Untuk mendukung Carnival ini, Dyandra Promosindo pun sudah mempersiapkan acara ala karnaval yang dapat menarik pengunjung. Sebuah koridor bergaya ‘Old Town’ nantinya bisa ditemukan pengunjung di area pusat outdoor yang berlokasi terpisah dari pintu masuk utama IIMS 2017. Koridor ini akan menjadi pusat kemeriahan Carnival dengan berbagai acara menarik, seperti parade mobil.

“Kami ingin menjadikan mereka yang berkunjung ke IIMS 2017 merasakan kegembiraan seperti saat mereka datang ke tempat-tempat themepark di dunia, namun semua tetap dalam nuansa otomotif,” kata Hendra Noor Saleh, Direktur PT Dyandra Promosindo. “Nuansa gemerlap dipadukan dengan parade dan berbagai program menarik diharapkan dapat membuat pengunjung terdorong untuk mengabadikan kunjungannya kemudaian menyebarkan kegembiraan tersebut supaya bisa mendapat efek viral yang positif,” tambah pria yang akrab disapa Kohen ini.

Mengapa mengambil konsep Carnival? Masih menurut Hendra, hal ini terinspirasi dari berbagai gelaran otomotif berskala internasional yang dalam beberapa tahun belakangan ini juga menghadirkan konsep yang sama untuk para pengunjungnya, seperti pameran otomotif di Las Vegas, Detroit, Melbourne Tokyo, Los Angeles, hingga Bangkok Motor Show.

IIMS 2017 sendiri akan diselenggarakan selama 11 hari, mulai dari tanggal 27 April hingga 7 Mei 2017. Tahun ini, IIMS 2017 akan menempati lahan selus 105.000 meter persegi meliputi nyaris seluruh hall yang ada di JIExo Kemayoran, Jakarta.

Tags: , , , , , ,


COMMENTS