March 23, 2017

Bawa Kapasitas 5.000 mAh, Philips Xenium X588 Ingin Diakui Lagi Keawetan Baterainya

Penulis: Iwan RS
Bawa Kapasitas 5.000 mAh, Philips Xenium X588 Ingin Diakui Lagi Keawetan Baterainya  

MOBITEKNO – Philips dikenal sebagai salah satu produsen perintis lampu pijar, radio, TV, alat cukur listrik, dan alat elektronik lainnya. Pada tahun 2000-an, handphone seri Xenium mereka juga cukup digemari konsumen Indonesia berkat keawaten baterainya yang mencapai satu minggu.

Meskipun merek smartphone Philips kini kurang terdengar di telinga konsumen Indonesia, perusahaan elektronik yang bermarkas di Belanda ini masih rutin merilis produk smartphone meski dipasarkan di beberapa negara tertentu saja.

Kabar terbaru, Philips baru saja meluncurkan smartphone seri Xenium X588 dengan baterai kapasitas besar, 5000 mAh. Fokusnya mengusung baterai tahan lama sudah melekat sejak handphone Philips Xenium pertama dirilis tahun 2000.

""

Xenium X588 yang berlayar 5 inci (1280 x 720 pixel) ini telah dilengkapi dengan sensor sidik jari (fingerprint sensor) dan infrared (IR) untuk difungsikan sebagai remote control. Dengan bodi berdimensi 144.2 x 71.9 x 9.3 mm, Xenium X588 akan memiliki bobot 168 gram.

Dapur pacunya akan mengandalkan prosesor octa-core MediaTek MT6750 (CPU 8x Cortex-A53, GPU Mali-T860MP2), RAM 3 GB, dan internal storage 32 GB (dapat diperluas dengan microSD hingga 128 GB).

Opsi connectivity tersedia melalui dukungan 4G LTE, 3G, GPS, Bluetooth, dan USB. Seperti umumnya smartphone kelas menengah, Xenium X588 sudah mengusung kamera utama (belakang) berkualitas 13 MP (LED flash) dan kamera selfie 5 MP.

Harga retail dari smartphone dengan Android 6.0 Marshmallow ini masih belum diungkap oleh Philips. Adapun negara pertama yang akan disambangi smartphone dengan bodi metal ini adalah Rusia.

Tags: , , , , , ,


COMMENTS