June 21, 2017

Rilis Portege X30 dan Tecra X40 di Tanah Air, Toshiba Lengkapi Lini Notebooknya di Kelas Ultra Mobile

Penulis: Iwan RS
Rilis Portege X30 dan Tecra X40 di Tanah Air, Toshiba Lengkapi Lini Notebooknya di Kelas Ultra Mobile  

MOBITEKNO – Sebulan lalu, Toshiba meluncurkan notebook bisnis terbaru Portégé X20W di pasar Tanah Air. Portégé X20W yang diklaim sebagai notebook bisnis 2-in-1 tertipis (tebal 15,4 mm) dan teringan (bobot 1,1 kg) di dunia dengan sasis magnesium, teknologi hybrid cooling, dan prosesor Intel Core Generasi ke-7 Kaby Lake ini menandai kembalinya Toshiba di persaingan pasar notebook Indonesia.

Kini, dua seri terbaru lainnya, Portégé X30 dan Tecra X40 kembali menyusul hadir di pasar sebagai notebook premium tipis dan ringan yang juga mengandalkan fitur performa dan keamanan bagi para pengguna profesional. 

Agar lebih kuat, kedua notebook telah menyertakan fasilitas peredam benturan dan pelindung khusus berdesain honeycomb (honeycomb reinforcement), serta layar Anti-Glare dan teknologi layar sentuh In-Cell Touch (opsional). tidak ketinggalan, backlit keyboard dan tombol-tobol (keycap) yang lebih besar untuk kenyaman saat mengetik.

""  ""

Toshiba Tecra X40

Seperti smartphone, Toshiba juga mulai menambahkan fitur keamanan yang diimplementasikan melalui teknologi biometric dan facial authentication (opsional). Teknologi biometric terletak pada pada sensor sidik jari (Synaptics Natural ID) yang terintegrasi langsung pada touchpad (SecurePad). Adapun fitur facial authentication pada kamera IR dihadirkan untuk mendukung fitur login yang ada pada Windows 10 (Windows Hello).

Seperti juga Portégé X20W, baik Portégé X30 dan Tecra X40 juga meneyrtakan sistem BIOS yang didesain sendiri oleh Toshiba. BIOS racikan sendiri membawa manfaat , seperti tingkat keamanan sistem yang lebih baik karena mengurangi risiko berbagai interferensi dari pihak ketiga (third party).

""

""

Portégé X30

Selain dukungan prosesor cepat (Intel Core Generasi ke-7 Kaby Lake), jamina performa juga didudkung adanya media storage SSD berbasis PCIe dan pemakaian mempori (RAM) DDR4 (33 persen lebih cepat dari DDR3). Nuansa premium juga terlihat pada aspek audionya. Seperti Portégé X20W, kedua notebook juga sudah memakai speaker stereo Harman Kardon dengan fitur DTS Sound.

Agar fleksibel dan mobile untuk beragam aktivvitas pengguna, Portégé X30 dan Tecra X40 menyediakan fasilitias konektivitas dan dongle lengkap. Contohnya, adanya opsi Thunderbolt 3 Dock2 yang menyediakan daya (power), transfer data, dan port untuk monitor tambahan, sert port-port lainnya (dua port USB 3.0 Type-C, satu port USB 3.0, port full-HDMI, dan slot microSD).

Baik Portégé X30 dan Tecra X40 yang sudah bergaransi 3 tahun seluruh dunia (International Limited Warranty) ini akan tersedia mulai bulan Juli 2017. Untuk keterangan lebih lengkap bisa melalui email di b2b@toshiba-asia.com atau di URL ini.


 

Tags: , , , , , , ,


COMMENTS