May 8, 2017

Galaxy C10 atau Galaxy Note 8 Mungkin Menjadi Debutan Samsung di Smartphone Kamera Ganda

Penulis: Iwan RS
Galaxy C10 atau Galaxy Note 8 Mungkin Menjadi Debutan Samsung di Smartphone Kamera Ganda  

MOBITEKNO – Mungkin sebagian bertanya-tanya, apa alasan Samsung sebagai rajanya smartphone Android hingga kini masih belum mengadopsi teknologi kamera ganada (dual camera) pada salah satu produknya. Padahal, Apple sebagai rival utamanya sudah menerapkan teknologi tersebut di iPhone 7 Plus yang dirilis September tahun lalu.

Jawaban pasti mungkin hanya Samsung yang mengetahuinya. Yang jelas, cepat atau lambat, smartphone Samsung dengan fitur kamera ganda akan hadir di pasaran. Jadwal kehadirannya mungkin terjadi tahun ini setelah dua seri smartphone ditengarai menjadi kandidat kuat untuk mengusung fitur tersebut.

Smartphone pertama yang diprediksi bakal mengusung kemera ganda adalah Galaxy Note 8. Phablet ini biasanya diluncurkan Samsung pada semester kedua setiap tahunnya. Smartphone lainnya yang dikabarkan akan datang dengan fitur kamera ganda datang dari seri Galaxy C.

""

Seri C yang masih tergolong keluarga baru smartphone Galaxy (diperkenalkan tahun lalu di Cina) sebelumnya juga mulai diperkenalkan ke pasar Indonesia dengan hadirnya Galaxy C9 Pro yang berorientasi sebagai smarthone selfie berkat kamera depan 16 MP. 

Meskipun belum dipastikan oleh Samsung, kabarnya seri Galaxy C yang akan mendapatkan fitur kamera ganda tersebut adalah Galaxy C10 (nomor model SM-C9150). Sejauh ini, smartphone Galaxy seri lainnya, seperti A, C, E, J, S, dan Note belum pernah mendapatkan label angka ’10’. Angka tertinggi yang dicapai sejauh ini datang dari smartphone seri Galaxy A dan C (Galaxy A9 dan C9 Pro).

Terlepas dari benar tidaknya rumor ini nanti, berdasarkan bocoran gambar (terlihat jelas diedit/retouch) di Twitter (@mmddj_china), Galaxy C10 akan dibekali kamera ganda dengan konfigurasi dan desain kamera ganda yang disusun secara vertikal dengan LED Flash di sampingnya. Desain kamera ganda yang disusun secara vertikal ini mengingatkan kita pada smartphone kamera ganda Huawei Mate 9.

Selain kamera ganda, Galaxy C10 juga bakal berdesain mirip pendahulunya, Galaxy C9 Pro, seperti adanya tiga baris horizontal antena di atas kamera dan flash. Prosesor yang bakal disematkan pada Galaxy C10 juga tergolong baru, yaitu Snapdragon 660 yang segera diluncurkan Qualcomm dalam beberapa minggu mendatang.

Apakah teknologi kamera ganda Samsung akan lebih condong seperti pada iPhone 7 Plus dengan kombinasi dua kamera yang salah satunya memiliki kemampuan optical zoom 3x. Ataukah lebih mirip teknologi Huawei/Leica yang mengkombinasikan kamera RGB dan monochrome? Atau malahan teknologi kamera ganda yang sama sekali baru? Kita tunggu saja.

 

Tags: , , , , , ,


COMMENTS