June 6, 2017

Acer Perkenalkan Predator Triton 700 dan Nitro 5

Penulis: Eko Lannueardy
Acer Perkenalkan Predator Triton 700 dan Nitro 5  

MOBITEKNO – Acer adalah salah satu produsen perangkat teknologi yang ikut meramaikan Computex tahun ini. Tak hanya sekadar ikut meramaikan, Acer juga memperkenalkan notebook gaming tertipis dengan performa luar biasa, Predator Triton 700 dengan dukungan NVIDIA® GeForce® GTX 1080 dan Nitro 5, notebook dengan tampilan stylish untuk para gamer dengan dukungan NVIDIA® GeForce® GTX 1050 Ti.

Tak hanya dipersenjatai dengan NVIDIA® GeForce® GTX 1080, Predator Triton 700 juga telah dibekali prosesor Intel Core generasi ke-7 dan chassis aluminium hitam tipis berukuran 18,9 mm. Berkat teknologi dual AeroBlade™, memungkinkan adanya peningkatan aliran udara sebesar 35% dengan hanya mengambil sedikit ruang dalam perangkat. 

Dukungan dua memori NVMe PCIe SSDs dalam konfigurasi RAID 0 dan memori DDR4 2400 MHz hingga 32 GB juga memastikan sistem yang terpasang di dalam notebook ini dapat beroperasi dengan maksimal. Acer merancang Triton 700 dengan teknologi Max-Q, yakni sebuah pendekatan inovatif untuk menciptakan sebuah laptop gaming tertipis, tercepat dan tidak menimbulkan suara berisik.

""

Max-Q sendiri merupakan bagian integral dari misi NASA untuk meluncurkan manusia ke luar angkasa yang didefinisikan sebagai titik di mana tekanan aerodinamis pada roket dalam penerbangan atmosfir dimaksimalkan. NVIDIA juga telah menerapkan filosofi serupa untuk merancang laptop gaming sehingga memungkinkan Acer menghadirkan laptop yang lebih tipis dengan performa GPU yang lebih baik. 

Untuk pengalaman gaming yang mendalam, VR-ready Predator Triton 700 juga menawarkan tampilan visual yang cemerlang pada layar IPS Full HD 15,6 inci yang mendukung NVIDIA® G-SYNC untuk permainan gameplay yang halus. Dolby Atoms dan Acer TrueHarmony juga mampu menghadirkan audio yang tajam, sementara Skype for Business Certification memastikan percakapan menjadi jelas dan bebas dari lag.

Untuk melengkapi kecanggihan semua fitur yang ada, Acer juga melengkapi Triton 700 dengan jaringan Killer DoubleShot Pro dan Thunderbolt 3 yang menyediakan kecepatan hingga 40 Gbps dan mendukung output video 4K ganda. Konektivitas lainnya yang turut disematkan adalah dua port USB 3.0, satu port USB 2.0, port HDMI 2.0, satu konektor DisplayPort dan port Gigabit Ethernet. 

Dari segi tampilan, Predator ini didesain minimalis dengan kontur lurus dan sudut depan anguler. Kaca Corning Gorilla Glass besar di atas keyboard berfungsi sebagai jendela ke dalam sistem pendingin notebook, menampilkan Fan 3D AeroBlade dan lima pipa panas, yang juga berfungsi sebagai Precision Touchpad.

Sedangkan produk notebook gaming kedua yang turut diperkenalkan oleh Acer di ajang Computex 2017, yakni Nitro 5 dikemas dengan pilihan NVIDIA GeForce GTX 1050/GTX 1050 Ti yang dipasangkan dengan prosesor Intel Core i7 generasi ke-7, atau model dengan grafis AMD Radeon RX550 dengan AMD seri FX generasi ke-7 dan mendukung memori RAM DDR4 2400 MHz hingga 32GB.

Untuk mempercepat waktu booting dan memperpendek waktu loading, notebook gaming ini juga dilengkapi dengan SSD PCI super cepat hingga 512 GB yang dipasangkan dengan HDD opsional untuk penyimpanan hingga 2 TB. Port Gigabit Ethernet menghadirkan koneksi kabel yang cepat dan andal, sedangkan teknologi nirkabel MIMO 802.11ac 2×2 memberikan konektivitas nirkabel yang cepat. 

""

Pilihan port yang komprehensif mencakup satu port USB 3.1 Type-C (Gen 1), satu port USB 3.0 dengan power-off charging, dua port USB 2.0, dan port HDMI 2.0, yang dapat mendukung kecepatan refresh hingga 90 Hz. Nitro 5 juga dilengkapi dengan kipas ganda dengan teknologi Acer Coolboost yang memberikan kecepatan kipas dan kemampuan pendinginan yang optimal.

Semua model Nitro 5 yang ditawarkan hadir dengan layar 15,6 inci FHD 1.920 x 1.080 IPS. Teknologi Dolby Audio Premium dan Acer TrueHarmony juga mampu memberikan ketajaman suara yang dahsyat. Nitro 5 dikemas dengan chassis hitam matte dengan sentuhan garis tipis. Sedangkan untuk keyboard-nya telah dilengkapi lampu latar merah, dan tombol WASD dan touchpad yang juga digariskan dengan warna merah.

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS