June 30, 2016

Satu Lagi, Perangkat Baru K Series Racikan LG Muncul di Geekbench

Penulis: Abdillah
Satu Lagi, Perangkat Baru K Series Racikan LG Muncul di Geekbench  

MOBITEKNO – Tahun lalu, LG Electronics memutuskan untuk meninggalkan smartphone lini ‘L’ series. Sebagai gantinya mereka akan menempatkan serangkaian perangkat seri ‘K’ yang akan menyebar dari segmen entry-level hingga premium mid-end.

Di seri ‘K’ ini, LG telah menyiapkan smartphone terbarunya yang diidentifikasi sebagai LG-K557. Perangkat anyar ini telah muncul di database Geekbench, yang mengungkapkan beberapa spesifikasi hardware yang disematkan di dalamnya.

Meskipun tidak banyak yang diketahui mengenai perangkat yang akan datang tersebut, daftar yang muncul di Geekbench menunjukkan bahwa smartphone racikan LG tersebut telah dibekali SoC Qualcomm dengan prosesor Octa Core.

Guna menopang performanya, smartphone ini juga didukung dengan RAM sebesar 2 GB. Sayangnya, tidak ada informasi mengenai kapasitas memori internal yang terpasang di dalamnya.

Smartphone ini rencananya akan dibekali dengan sistem operasi Android Marshmallow. Diluar spesifikasi diatas, tidak ada lagi yang diketahui dari daftar Geekbench pada saat ini.

LG memang telah merilis beberapa smartphone K series pada tahun ini sebagai pengganti L series, termasuk seri LG K3. Sebelumnya, LG meluncurkan dua smartphone di kelas mid-high dalam seri K10 dan K8 yang kini telah beredar di pasar.

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS