August 26, 2016

Pertama Kali Berpartisipasi di GIIAS 2016, Brand FCA Raih Hasil Positif

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
Pertama Kali Berpartisipasi di GIIAS 2016, Brand FCA Raih Hasil Positif  

MOBITEKNO – Garansindo (PT Garansindo Inter Global) selaku Agen Pemegang Merk (APM) merek mobil Jeep dan Dodge dari produsen otomotif Fiat-Chrysler Automobiles (FCA), di Indonesia, untuk pertama kalinya berpartisipasi dalam pameran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016.

Keikutsertaan Garansindo selama 10 hari ajang GIIAS 2016 yang digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, ini bisa dikatakan sukses dengan raihan penjualan total yang mencapai 81 unit kendaraan.

Muhammad Al Abdullah, Chief Executive Officer Garansindo Group mengatakan, “Pertama kalinya berpartisipasi di ajang GIIAS, Garansindo memaksimalkan upaya untuk meraih angka penjualan yang baik. Keberhasilan ini merupakan kinerja yang baik dari tim Garansindo dan merupakan komitmen Garansindo di industri otomotif Indonesia.”

“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada para pengunjung dan konsumen, rekan media, dan GAIKINDO, sehingga Garansindo dapat mencapai hasil (penjualan) ini,” pungkasnya.

Dengan booth seluas area lebih dari 450 meter persegi di Hall 5, Garansindo telah mengelar peluncaran mobilnya Jeep Wrangler Cliffhanger Edition yang merupakan edisi khusus dari Jeep Wrangler.

Selain peluncuran produk, Garansindo juga menampilkan serangkaian lini Jeep lainnya, termasuk Cherokee, Wrangler, Grand Cherokee, dan Dodge Journey. Selama berlangsungnya GIIAS 2016, Garansindo juga memberikan penawaran menarik bagi pengunjung yang tertarik dengan mobil mereka.

"Garansindo akan terus bekerja keras untuk meningkatkan penjualan kendaraan roda empat serta memberikan pelayanan terbaik dari segi after sales. See you next year!” tutup Muhammad.

 

 

Tags: , , , , , ,


COMMENTS