June 22, 2016

Hadirkan Beragam Fitur Menarik, LINE Rambah Pekerja Profesional

Penulis: Eko Lannueardy
Hadirkan Beragam Fitur Menarik, LINE Rambah Pekerja Profesional  

MOBITEKNO – Dipasar Indonesia, LINE terus melakukan gebrakan inovasi. Yang terbaru, LINE memperkenalkan beragam fitur yang dapat membantu kelancaran komunikasi personal dan profesional dalam dunia kerja. Fitur-fitur tersebut diantaranya LINE for PC, LINE Group Call dan LINE Today.

Di hadapan sejumlah media di Jakarta, (21/6) Dhyoti R Basuki, PR Director LINE Corporation Indonesia menegaskan bahwa kehadiran fitur-fitur tersebut berawal dari kebutuhan untuk berbagi informasi dengan lebih mudah dan efesien. Harapannya, LINE bisa menjadi wadah yang tepat untuk mendukung solusi komunikasi dan bisnis.

Hal senada juga ditegaskan oleh Galuh Chandrakirana, Head of Marketing LINE Indonesia. Ia mengatakan bahwa penggunaan media sosial sudah menjadi kebutuhan utama bagi para pekerja profesional. Untuk itu, sebagai ‘portal cerdas’, LINE menyediakan fitur yang dapat yang dapat mengakomodir permintaan banyak penggunanya, tak terkecuali pekerja profesional.

"Sebagai layanan aplikasi pesan singkat global yang telah dipakai di lebih dari 230 negara, LINE ingin menciptakan suasana dimana setiap orang akan memulai dan menutup hari mereka dengan layanan LINE. LINE juga ingin dapat menjadi pemersatu bagi penggunanya dengan memberi kenyamanan berkomunikasi," ujar Galuh.

Untuk membuktikan kemampuan beragam fitur yang diperkenalkan, LINE yang juga menghadirkan dua anak muda pekerja profesional, yakni Keenan Pearce, Co-Founder Makna Creative dan Ernanda Putra, Co-Founder dan Creative Director Makna Creative.

Dalam pemaparannya, baik Keenan dan Ernanda mereka berdua sangat terbantu dengan kehadiran fitur-fitur baru yang ada di dalam LINE. Semuanya menjadi lebih ekonomis dan efektif untuk saling berkomunikasi. Sebagai contoh, ketika harus meeting atau conference call, mereka bisa memanfaatkan LINE Group Call.

"Sebagai orang yang sering bekerja secara mobile, menggunakan fitur-fitur LINE sangat memudahkan pekerjaan saya. Kita bisa saling mengirim dokumen denganLINE, melakukan conference call dengan orang-orang yang berada di kantor dan selalu dapat dihubungi sepanjang waktu," ujar Ernanda.

 

Tags: , , , , , , ,


COMMENTS