May 18, 2016

Sasar Pebisnis, ASUS Perkenalkan PC Desktop dan AIO Terbaru

Penulis: Eko Lannueardy
Sasar Pebisnis, ASUS Perkenalkan PC Desktop dan AIO Terbaru  

MOBITEKNO – Tak hanya memperkenalkan notebook ASUSPRO B8430 yang memiliki ukuran 14 inci, ASUS juga merilis PC desktop, ASUSPRO D820MT serta All-in-One PC, ASUSPRO A6420. Tak berbeda dengan ASUSPRO B8430, PC desktop dan All-in-One PC ini hadir untuk pebisnis profesional. Daya tarik lainnya, kedua perangkat ini juga telah dibekali prosesor Intel Core i Generasi Ke-6 alias Skylake.

Hans Huang, Desktop and All-in-One Product Manager ASUS Indonesia menegaskan bahwa dua perangkat ini masing-masing memiliki fitur dan kemampuan khasnya. Sebagai contoh, ASUSPRO D820MT juga telah dilengkapi dengan fitur kemudahan dalam hal pengelolaan, sehingga membuat pengguna mudah melakukan upgrade hardware yang ada di dalamnya.

"ASUSPRO D820MT merupakan PC desktop yang secara khusus dirancang untuk segmen enterprise. Pengguna dapat melakukan perawatan atau meningkatkan performanya dengan mudah. Pasalnya, perangkat ini telah mengadopsi fitur tools less design sehingga pengguna tak lagi memerlukan alat, seperti obeng atau semacamnya untuk melepas casing, hard disk dan optical disk drive," ujar Huang.

Daya tarik lainnya, PC desktop ini juga dilengkapi dengan dual ethernet LAN. Dengan adanya dukungan tersebut, pengguna bisa mendapat koneksi jaringan internet yang lebih cepat, stabil dan multifungsi. Untuk dapur pacunya, ASUS menyematkan Intel Core i7-6700 dengan dukungan Intel VPro.

Perangkat lainnya, yakni ASUSPRO A6420 yang dirancang sebagai All-in-One PC sangat cocok untuk mendukung bisnis di sektor layanan dan jasa. Perangkat ini memiliki ukuran layar sentuh 21,5 inci dengan resolusi Full HD. Daya tarik lainnya, perangkat ini telah dibekali Intel Core i5-4460S, memori 4 GB dan kapasitas storage 1 TB.

"Dengan fitur dan keunggulan yang tertanam di masing-masing perangkat, kami yakin kedua produk terbaru yang diperkenalkan ini dapat membantu serta meningkatkan produktivitas pengguna. Pada akhirnya, value dan profit perusahaan akan mengalami peningkatan," tambah Huang.

Untuk konsumennya di Indonesia, ASUSPRO D820MT dibanderol dengan harga Rp 14.900.000. Sedangkan untuk ASUSPRO A6420, ASUS menawarkannya dengan harga sedikit lebih murah, yakni Rp 14.299.000. Tak berbeda dengan notebook ASUSPRO B8430, untuk kedua produk ini ASUS juga memberikan garansi penuh selama 3 tahun.

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS