June 16, 2016

Gencarkan Fitur VoLTE, Smartfren Gandeng Lenovo Rilis Paket Bundling Lenovo VIBE K5 Plus

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
Gencarkan Fitur VoLTE, Smartfren Gandeng Lenovo Rilis Paket Bundling Lenovo VIBE K5 Plus  

MOBITEKNO – Sebagai usaha memperbanyak opsi smartphone bagi pelanggan selama bulan Ramadhan, Smartfren (PT Smartfren Telecom Tbk), meluncurkan paket data yang di-bundling dengan smartphone Lenovo terbaru, VIBE K5 Plus.

Smartphone berdesain premium berlayar 5 inci dan sistem audio suara stereo ini sudah dilengkapi dengan jaringan 4G LTE Advanced dan layanan VoLTE milik Smartfren. Selain ditawarkan dengan berbagai paket promosi menarik Smartfren, Lenovo VIBE K5 Plus juga akan dibenamkan dengan aplikasi Uangku dan MySmartfren.

Lenovo VIBE K5 Plus yang ditawarkan dengan harga sangat terjangau ini (Rp 2.249.000) akan ditandemkan Smartfren dengan paket kartu perdananya berikut bonus pulsa Rp 50 ribu. Bagi 100 orang pembeli pertama (tanggal 16 Juni 2016 di 10 Gallery Smartfren) juga akan mendapatkan headset/kacamat Virtual Reality (VR) AntVR yang sebelumnya juga ditawarkan Lenovo pada VIBE K4 Note.

Selain itu, paket bundling smartphone Lenovo dengan Android 5.1 Lollipop ini juga telah ditambahkan Smartfren dengan bonus aktivasi sebesar 300 MB kuota data dan 100 menit panggilan telepon/video ke sesama pengguna Smartfren.

Adapun 10 Gallery Smartfren yang tersebar di Indonesia antara lain, Gallery Sabang, Kota Kasablanka, BEC Bandung, Ambarukmo Plaza Yogyakarta, Mall Paragon Semarang, Malang Coklat, WTC Surabaya, Jakabaring Palembang, Pulau Kawe, dan Urip Makassar.

Pengguna juga bisa menikmati paket bundling Smartplan Universal dengan kuota data sebesar 16 GB (2 GB kuota utama, 2 GB bonus data, 12 GB kuota malam), 1.000 menit panggilan telepon/video ke sesama Smartfren, 10 menit panggilan telepon ke operator lain, dan 1.000 SMS ke semua operator dengan harga Rp 50.000,- per bulan dalam 3 bulan (maksimal pembelian 3 kali).

Agar sepadan dengan jaringan 4G LTE-Advanced dari Samrtfren, Lenovo VIBE K5 Plus juga telah dibenamkan dengan fitur native VoLTE (Voice Over LTE) yang memungkinkan penggunanya bisa melakukan panggilan telepon dan video call tanpa harus meng-install aplikasi tambahan lainnya.

VIBE K5 Plus juga membawa fitur TheaterMax dan sistem audio Dolby Atmos seperti halnya VIBE K4 Note. Fitur-fitur ini memungkinkan penggunanya dapat menikmati aplikasi, video, dan game apa saja dalam format VR (virtual reality) yang realisits dengan berbagai efek sinematik.

VIBE K5 Plus berlayar IPS 5 inci ini (Full-HD, 1080 x 1920 pixel, 441 ppi) sudah diperkuat chip/SoC octa-core Qualcomm Snapdragon 615 (8x Cortex A53 65 bit) dengan RAM 2GB dan internal storage 16 GB. Pada kamera, VIBE K5 Plus akan mengusung kamera depan 13MP (LED Flash dan PDAF Rapid Focus) dan kamera depan/selfie 5 MP.

Spesifikasi resmi Lenovo VIBE K5 Plus, terutama mengenai chip/SoC detailnya masih perlu menunggu konfirmasi pihak Lenovo Indonesia. Pasalnya, informasi yang beredar selama ini menyebutkan bahwa VIBE K5 Plus sudah mengusung chip/SoC lebih baru, Snapdragon 616 (MSM8939v2) dengan peningkatan frekuensi (clock) low-core Cortex-A53.

Kesan elegan dan premium dengan desain unibody berbahan aluminium dari VIBE K5 Plus diprediksi akan menarik mayoritas konsumen Indonesia yang sangat ‘sensitif’ dengan harga dan tampilan/desain samrtphone. Lenovo VIBE K5 Plus sendiri akan tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu Graphite Grey, Champagne Gold, dan Platinum Silver.

Sukaca Purwokardjono, Division Head Device Planning and Management, PT. Smartfren Telecom, Tbk. dalam sambutannya mengatakan, "Dengan Lenovo VIBE K5 Plus ini, pengguna bisa memanfaatkan keuntungan jaringan 4G LTE Advanced yang luas di 188 kota dan kabupaten di Indonesia.

“Kami berharap kerja sama strategis dengan Lenovo bisa terus terjalin untuk mempercepat penetrasi jaringan 4G LTE Advanced di Indonesia,” tambah Sukaca.

Adrie R. Suhadi, Country Lead, Mobile Business Group, Lenovo Indonesia, mengatakan, "Lenovo merasa terhormat bisa bekerja sama dengan Smartfren, mendukung hadirnya teknologi VoLTE di Tanah Air. Teknologi VoLTE yang dirintis Smartfren merupakan salah satu ‘killer technology’ di ranah 4G LTE."

"Selain VoLTE, Lenovo VIBE K5 Plus juga membawa teknologi VR yang didukung fitur TheaterMax sehingga setiap konten multimedia bisa menjadi konten VR," tambah Adrie.

Didukung dengan layanan VoLTE, pengguna Lenovo VIBE K5 Plus dapat menikmati pengalaman baru dalam berkomunikasi dengan panggilan telepon maupun video yang tersambung lebih cepat dan suara berkualitas HD yang lebih jernih meskipun pengguna menelepon di tempat ramai dan terbuka.

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS