August 13, 2016

Datsun GO-Cross Concept: Visi Masa Depan dari Datsun GO

Penulis: Desmal Andi
Datsun GO-Cross Concept: Visi Masa Depan dari Datsun GO  

MOBITEKNO – Setelah tampil untuk pertama kalinya di Tokyo, Jepang, pada tahun 2015 lalu, Datsun GO akhirnya dihadirkan di Indonesia oleh PT Nissan Motor Indonesia (NMI) di ajang GIIAS 2016. Mobil konsep Datsun GO-Cross hadir untuk memaerkan visi Datsung atas kesempatan ekspansi model-model Datsun GO dan Datsun GO+ di negara-negara dengan potensi pasar yang besar, termasuk Indonesia.

Berbeda dengan Datsun GO dan Datsun GO+, walau sama-sama memiliki tiga baris penumpang, tetapi Datsun GO-Cross dilengkapi dengan desain yang lebih stylish serta interior yang mewah. Bahkan,grille segi enam khas Datsun GO diubah menjadi lebih besar sehingga timbul kesan lebih ekspresif. Grille ini dilengkapi dengan sentuhan black chrome di sekelilingnya.

Tidak hanya grille, lampu depan pun mengadopsi LED dengan lampu jauh dan fog lamp yang terpisah. LED juga terdapat di bagian lampu belakang sehingga mampu memberikan kesan high tech. Karena ditujukan untuk konsumen yang gemar menjelajah, Datsun GO-Cross juga dilengkapi dengan Aerodynamic Roof Rack dengan warna hitam di bagian atas kendaraan. Di sisi interior, kabinnya terlihat lebih lega dari varian lainnya.

“Kehadiran dari crossover pertama Datsun merupakan terobosan baru yang menegaskan usaha terus menerus kami untuk membangun kepercayaan konsumen pada brand dan produk kami,” kata Indriani Hadiwidjadja,Head of Datsun Indonesia. “Kami membawa Datsun GO-Cross Concept ke Indonesia untuk memberikan kesempatan bagi risers untuk sekilas melihat masa depan Datsun,” tambah Indriani.

Datsun GO-Cross memang didesain dan dibuat secara spesifik untuk mewujudkan mimpi serta memenuhi preferensi generasi baru pengendara mobil yang berjiwa muda, ambisius, dan gemar menjelajah. Dengan ukuran velg 17 inci serta ground clearance yang tinggi, konsep crossover ini memberikan tampilan yang kuat dan agresif.

Tags: , , , , , ,


COMMENTS