September 9, 2016

Di Zenvolution, Asus Juga Perkenalkan Seri Laptop Terbaru

Penulis: Desmal Andi
Di Zenvolution, Asus Juga Perkenalkan Seri Laptop Terbaru  

MOBITEKNO – 

Tidak hanya varian smartphone Zenfone 3 yang diperkenalkan Asus untuk pasar Indonesia di acara Zenvolution, Nusa Dua, Bali, tetapi juga beberapa varian laptop terbarunya. Beberapa varian laptop yang diperkenalkan adalah seri Zenbook 3, Zenbook Flip, dan Transformer 3.

Seri ZenBook 3 diperkenalkan guna memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia yang selalu aktif. Diperkenalkan pertama kali pada Mei 2016, Zenbook 3 didesain dengan material berspesifikasi tinggi. Dengan tebal hanya 1,19 inci berbasis Windows 10, bodi ZenBook 3 menggunakan material bodi dari aluminium ally yang sudah memiliki standar aerospace.

“Dengan material dari akuminium alloy berstandar aerospace seperti yang digunakan industri pesawat terbang, ZenBook 3 memiliki kekuatan 50 persen lebih bagus dibandingkan standar laptop lainnya,” ujar Benjamin Yeh, Asus South East Asia Regional Head di Nusa Dua Convention Center, Bali, 7/9/2016.

Dengan bodi yang tipis dan ringan, hanya 910 gram, ZenBook 3 tidak hanya menawarkan gaya, tetapi juga kinerja. ZenBook 3 hadir dalam dua varian. Varian pertama yaituZenBook 3 berprosesor Intel Core i7 terbaru dengan RAM 16 GB serta 512 GB PCIe SSD. Zenbook 3 ini premium ini dibanderol dengan harga Rp 24.299.000. Sementara varian kedua adalah ZenBook 3 dengan prosesor Intel Core i5-7200U, RAM 8 GB, 256 PCIe SSD, dan dibanderol dengan harga RP 19.299.000.

Seri lain yang hadir adalah Asus ZenBook Flip UX360UA. Seri ini merupakan ultrbook dengan engsel yang bisa diputar hingga 360 derajat. Dengan sistem seerti ini, ZenBook Flip dapat difungsikan tidak hanya sebagai laptop, tetapi juga tablet dengan sistem layar sentuh. ZenBook Flip ini hadir dengan dua varian, yaitu berprosesor Intel Core i7 dan Intel Core i5. Keduanya memiliki RAM sebesar 8 GB dengan storage 512 GB SATA3 serta display berukuran 13,3 inci QHD. Dengan desain seperti ini, ZenBook Flip ini cocok untuk pata pebisnis da traveller.

Asus juga meperkenalkan seri Transformer terbarunya, yaitu Asus Transformer 3 dan Asus Transformer 3 Pro. Transformer 3 ini merupakan laptop 2-in-1 karena memiliki layar dan keyboard yang dapat dipisah. Dengan tambahan stylus Asus Pen dengan aurasi yang presisi, Transformer 3 terbaru ini bisa diposisikan tidak hanya sebagai laptop, teetapi juga tablet, musi station, hingga perangkat game berkinerja tinggi.

Menariknya, kedua Transformeer ini dapat disambungkan dengan ROG XG Station 2 sehingga dapat menambah kinerja dan kekuatannya. Asus Transformer 3 Pro yang menggunakan prosesor Intel Corre i7, WIndows 10 Home, 8 GB RAM , dan 512 GB storage dibanderol Asus dengan harga Rp 15.299.000. Sementara Asus Transformer 3 Pro dengan prosesor Intel Core i5, Windows 10 Home, 8 GB RAM, dan storage 256 SATA 3 dibanderol dengan harga Rp 12.299.000.

Tags: , , , , ,


COMMENTS