September 8, 2016

Resmi Diperkenalkan, Apple Tawarkan iPhone 7 Plus Mulai Harga US$ 769

Penulis: Eko Lannueardy
Resmi Diperkenalkan, Apple Tawarkan iPhone 7 Plus Mulai Harga US$ 769  

MOBITEKNO – Tak hanya memperkenalkan iPhone 7, Apple di ajang khusus yang digelar di San Francisco, Amerika Serikat juga memperkenalkan iPhone 7 Plus. Tak berbeda dengan iPhone 7, Apple juga merancang iPhone 7 Plus dengan desain dan fitur yang menarik.

Berkat disematkannya sertifikasi IP67, iPhone 7 Plus kini tak hanya memiliki kemampuan tahan debu, namun juga tahan air. Oleh sebab itu, pengguna tak perlu lagi khawatir ketika smartphone ini tercebur ke dalam air.

iPhone 7 Plus juga tidak lagi disematkan port audio 3,5 mm. Sebagai penggantinya, pengguna dapat memanfaatkan port Lightning untuk keperluan mendengarkan musik atau audio lainnya.

Apple juga tidak lagi menyematkan tombol fisik Home seperti yang ada pada generasi iPhone sebelumnya. Untuk hal ini, Apple menggantinya dengan fitur trackpad Force Touch seperti yang ada di MacBook terbaru.

Perubahan signifikan yang dilakukan oleh Apple adalah dukungan kamera utama yang disematkan. iPhone 7 Plus dilengkapi dengan Dual Camera 12 MP yang ditopang dengan lensa wide angle 28 mm plus aperture f/1.8 serta lensa telephoto 56mm dengan aperture f/2.8.

Sedangkan untuk kebutuhan foto selfie, iPhone 7 Plus telah dilengkapi dengan kamera depan 7 MP. Mengusung teknologi layar Retina HD, resolusi smartphone ini adalah 1920 x 1080 piksel dengan ukuran bentang layar 5,5 inci.

Untuk menopang kinerjanya, iPhone 7 Plus telah dibekali dengan chipset Apple A10 Fusion 64-bit. Apple mengklaim, dukungan chipset terbaru ini memiliki performa 50% lebih baik dibanding chipset A9 yang ada di iPhone 6s dan iPhone 6s Plus.

Tak berbeda dengan iPhone 7, iPhone 7 Plus juga hadir dalam tiga model, yakni 32GB, 128GB dan 256GB. Ada lima varian warna yang dihadirkan, Rose Gold, Gold, Silver, Black dan Jet Black.

Tersedia dipasaran mulai tanggal 16 September 2016, iPhone 7 32GB ditawarkan dengan harga US$ 769. Sedangkan untuk versi 128GB dan 256GB, masing-masing dijual dengan harga US$ 869 dan US$ 969.

 

 

Tags: , , , ,


COMMENTS