June 8, 2016

Google: Terus Meningkat, Namun Adopsi Android 6.0 Marsmallow Masih Kecil

Penulis: Abdillah
Google: Terus Meningkat, Namun Adopsi Android 6.0 Marsmallow Masih Kecil  

MOBITEKNO – Setiap bulannya Google selalu merilis laporan distribusi Android, sistem operasi mobile yang dikembangkannya. Laporan teranyar menyebutkan, sistem operasi Android terbarunya, Android 6.0 alias Marsmallow masih kecil diadopsi oleh sejumlah produsen smartphone atau pun tablet.

Tercatat, pada bulan Mei 2016 distribusi Android 6.0 Marsmallow sebesar 7,5 persen. Angka ini meningkat dari bulan sebelumnya dengan persentase yang hanya sebesar 4,6 persen. Dan kini sistem operasi terbaru Android tersebut tumbuh menjadi 10.1 persen.

Hal tersebut mengindikasikan Android 6.0 Marshmallow mencatat peningkatan hampir dua kali lipat dalam kurun waktu dua bulan. Hal ini juga menjadi yang pertama kalinya sejak dirilis pada bulan Oktober tahun lalu. Bagaimana dengan versi-versi Android lainnya?

Berbeda dengan Android 6.0 Marsmallow, Android 5.0 alias Lollipop justru mengalami penurunan dalam beberapa bulan terakhir. Laporan terbaru ini menyebutkan bahwa Lollipop pada bulan lalu memiliki angka distribusi sebesar 35,6 persen dan sekarang turun menjadi 35,4 persen.

Angka tersebut terdiri dari 15,4 persen untuk Android 5.0 (turun 16,2 persen) dan peningkatan pada Android 5.1 (naik dari 19,4 persen menjadi 20 persen) dari bulan sebelumnya. Hal yang sama juga terjadi pada Android 4.4 KitKat yang mengalami penurunan dengan angka terbaru 31,6 persen (bulan lalu 32,5 persen).

Sementara itu, distribusi Android Jelly Bean hanya sebesar 18,9 persen. Ini menjadi penurunan yang paling besar dibandingkan versi Android lainnya, dimana bulan lalu masih tercatat diangka 20,1 persen. Rincian distribusi untuk Android Jelly Bean ini terdiri dari Jelly Bean 4.1.x (6,8 persen), Jelly Bean 4.2.x (9,4 persen) dan Jelly Bean 4.3 (2,7 persen).

Selanjutnya adalah Android 4.0.3 – 4.0.4 (Ice Cream Sandwich) yang juga turun turun dari 2,0 persen (bulan sebelumnya) menjadi 1,9 persen. Android 2.3.3 – 2.3.7 (Gingerbread) turun dari 2,2 persen ke 2,0 persen, serta Android 2.2 (Froyo) tetap statis di 0,1 persen.

 

Tags: , , , , , , , , ,


COMMENTS