October 6, 2016

Di Asia, Penggunaan Robot di Industri Semakin Meningkat Setiap Tahunnya

Penulis: Desmal Andi
Di Asia, Penggunaan Robot di Industri Semakin Meningkat Setiap Tahunnya  

MOBITEKNO – Penggunaan robot untuk otomatisasi sebuah proses dalam industri mampu mengefisiensikan banyak hal. Oleh sebab itu robot-robot sederhana yang bisa bekerjasama dengan manusia semakin diminati oleh industri di negara Asia. Menurut Universal Robots yang memproduksi robot pintar sederhana, Cobot, dan berdasarkan hasil laporan International Federation of Robotics, kenaikan pasokan robot ini mencapai 18 persen pada tahun 2016 ini. Sementara itu, untuk instalasinya diperkirakan akan meningkat sebesar 15 persen.

“Asia merupakan area fokus yang kuat bagi Universal Robots. Kami membuka anak perusahaan di Shanghai pada tahun 2013 dan terus memperluas jaringan distributor kami ke wilayah-wilayah di mana para pelanggan semakin banyak menggunakan cobot kami untuk mengoptimalkan kualitas produk dan mengotomatisasi tugas-tugas berulang yang sulit untuk diisi oleh tenaga kerja manual di banyak pabrikan,” tutur Daniel Friis, Chief Commercial Officer Universal Robots.

Tiongkok diperkirakan menjadi negara pendorong utama pertumbuhan robot ini dengan memegang pasar 40 persen dari pasokan robot global pada tahun 2019 nanti. Adanya permintaan terhadap barang-barang konsumen di seluruh pasar global juga mendorong produsen untuk menghasilkan produk-produk inovatif yang berkualitas tinggi dengan lebih cepat, konsisten, dan berkelanjutan di seluruh dunia.

“Untuk memenuhi permintaan terhadap solusi cobot fleksibel yang terus bertumbuh, Universal Robots baru saja meluncurkan Universal Robots+, sebuah showroom online end-effector, software, periferal dan aksesoris dari ekosistem pengembang pihak ke-3 UR, yang dioptimalkan untuk bekerja sempurna dengan robot-robot UR. Hal ini memungkinkan para integrator, distributor dan pelanggan UR untuk dapat langsung memanfatkan fungsi robot UR mereka segera setelah selesai diinstalasi,” ungkap Friis.

Untuk menunjang pasar robot industri yang semakin meningkat, Universal Robots pun membangun UR Academy yang dapat menghadirkan modul-modul e-learning gratis untuk umum. Modul-modul tersebut merupakan pelatihan pemrograman dasar untuk robot-robot UR. Pelatihan antara lain mencakup cara menambahkan end-effector, menghubungkan I/Os  untuk komunikasi dengan perangkat eksternal, serta mengatur zona aman. Universal Robots berharap inisiatif ini dapat membantu mendukung Industry 4.0.

Tags: , , ,


COMMENTS