August 26, 2015

Pengunjung IIMS Terus Meningkat Setiap Harinya

Penulis: Syamhudi
Pengunjung IIMS Terus Meningkat Setiap Harinya  

MOBITEKNO – Pengunjung perhelatan akbar otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 terus menunjukkan angka peningkatan yang cukup signifikan setiap harinya. Tercatat hingga hari Minggu (23/8/2015) total pengunjung mencapai 149.804 orang yang berkunjung. Seperti diketahui bersama, pameran IIMS 2015 akan berlangsung dari tanggal 19-30 Agustus 2015 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Dan dibuka secara resmi oleh Wakil Presiden RI, Yusuf Kalla pada hari Rabu (19/8/2015).

Di hari pertama pembukaan yang diperuntukkan untuk tamu VVIP, VIP dan undangan telah mencatat 11.845 orang. Kemudian keesokan harinya (Kamis, 20/8/2015) yang dibuka untuk masyarakat umum mencapai 18.287 pengunjung. Sedangkan pada hari kedua untuk umum tanggal 21 Agustus 2015 mencapai 31.122 pengunjung, dan untuk hari Sabtu dan Minggu masing-masing tercatat 40.674 pengunjung dan 47.876 pengunjung.

“Jumlah pengunjung kita mencatat sampai dengan hari Minggu ada sejumlah 149.804 pengunjung,” kata Mirna Gozal, Public Relations Manager PT Dyandra Promosindo kepada redaksi Mobitekno.com, di sela berlangsungnya pameran IIMS hari ini Selasa (25/8/2015) di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Mirna berharap sampai dengan weekend hari minggu depan masih terus meningkat jumlah pengunjungnya. Dan jumlah pengunjung biasanya pada hari Jumat sampai Minggu terus meningkat, apalagi pada hari penutupan.

Peningkatan pengunjung ini didorong beragam konsep yang disughkan kepada pengunjung, seperti acara Gajah Monster, Jack Field, IOF Rock Crawling, IIMS Funtomotive, Thousands Car March, ASEAN Stunt Day, Ariana Grande, Miss Bangkok Motor Show dan beragam acara hiburan menarik lainnya.

“Selain itu juga terdapat penampilan movie cars yang merupakan salah satu andalan IIMS 2015, dan di week end kemarin ada super moto, kemudian ada event-event lainnya, jadi mungkin ada peningkatan dari sisi pengunjung,” jelas Mirna.

Sedangkan untuk penempatannya pada setiap Hall ada movie car-nya, yakni mulai Hall A hingga Hall D. Seperti di Hall A ada mobil Warkop, mobilBatman dan mobil Fast Furious, di Pre Function Hall D ada mobil Knight Rider, Hall B dan C ada mobil A Team dan beberapa movie car lainnya.

Tags: , ,


COMMENTS