July 20, 2015

Riset: Media Sosial Lebih Banyak Diakses oleh Perempuan

Penulis: Elizabeth Swanti
Riset: Media Sosial Lebih Banyak Diakses oleh Perempuan  

MOBITEKNO – Dari puluhan jenis media sosial yang aktif saat ini, ternyata jumlah penggunanya kebanyakan adalah perempuan. Fakta ini diungkap berdasar hasil riset survei yang dilakukan oleh Pew Research Center di kuartal pertama tahun ini.

Hasil survei tersebut menyatakan bahwa sebagian besar perempuan; baik dewasa maupun remaja, menggunakan smartphone dan gadget mereka untuk mengakses media sosial. Sementara, kaum pria cenderung menggunakan perangkat tersebut untuk bermain video game.

Menariknya, meski secara keseluruhan, kaum perempuan mendominasi akses media sosial, namun ternyata 45 persen kaum pria lebih sering mengunjungi situs jejaring sosial Facebook, sementara kaum perempuan yang hanya 36 persen. Media sosial yang populer di kalangan perempuan, menurut survei tersebut, adalah Instagram, dan SnapChat; dimana Instagram diakses oleh sebanyak 23 persen dari perempuan sementara kaum pria hanya 17 persen Sementara itu, SnapChat menarik 13 persen kaum perempuan, dan hanya 8 persen kaum pria.

Survei yang dilakukan secara online oleh GfK Grup ini menggunakan sistem KnowledgePanel, dalam bahasa Inggris dan Spanyol, serta melibatkan lebih dari 1.060 remaja usia 13 hingga 17 tahun beserta orang tua atau wali-nya.  Survei ini dibuka pada musim semi tahun lalu untuk tahap pertama, dan pada bulan Februari hingga Maret lalu untuk tahap lanjutan beserta 44 pasangan yang ditambahkan ke sampel.

Nah, Anda termasuk kategori yang manakah?

Tags: , , ,


COMMENTS