December 2, 2015

ZenFone Zoom: Smartphone Kamera ASUS Akhirnya Mulai Dipasarkan!

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
ZenFone Zoom: Smartphone Kamera ASUS Akhirnya Mulai Dipasarkan!  

MOBITEKNO – ASUS ZenFone Zoom sebenarnya sudah diumumkan sejak bulan pertama tahun 2015 (Januari 2015), berbarengan dengan smartphone Asus Zenfone 2. Namun, ASUS baru benar-benar memasarkan smartphone kamera atau ponsel foto ini di bulan terakhir 2015 (Desember 2015). Itu pun baru mulai dipasarkan di negara asalnya, Taiwan.

Meski belum mengumumkan kapan smartphone ini hadir di Indonesia, seperti seri-seri Zenfone terdahulu, konsumen mungkin tidak akan terlalu lama menungu kehadiran Asus ZenFone Zoom.

Setelah menanti sekitar hampir satu tahun sejak diumumkan, akhirnya penggemar Asus ZenFone di Taiwan kini telah dapat memiliki smartphone ZenFone lainnya (ZenFone Laser dan ZenFone Selfie) yang berfokus pada fitur kamera.

ZenFone Zoom diklaim ASUS smartphone tertipis (hanya 5 mm pada bagian tepinya) dengan kamera utama PixelMaster 13 MP yang mengusung lensa dengan kemampuan pembesaran optikal 3x (3x optical zoom).

Lensanya yang terdiri dari 10 elemen ini dibuat khusus oleh produsen lensa spesialis asal jepang yang sudah diakui selama ini, yaitu Hoya.

ASUS ZenFone Zoom akan tersedia dalam dua varian. Varian pertama seharga US$ 428 akan diperkuat prosesor Intel Atom Z3580 (quad-core 2.3 GHz) dengan internal storage 64 GB.

Adapun varian kedua seharga US$ 489 akan dilengkapi dengan prosesor Intel Atom Z3590 (quad-core 2.5 GHz) dengan internal storage berkapasitas 128 GB.

Fokus ASUS ZenFone Zoom di aspek fotografi, terlihat juga pada beberapa fitur kameranya, seperti laser autofocus, OIS (Optical Image Stabilization), dan adanya dual LED flash. Para penggemar foto selfie juga tidak dilupakan ASUS dengan membekali ZenFone Zoom ini dengan kamera depan 5 MP.

Selain keunggulan fitur kameranya, ASUS pun membekali ZenFone Zoom dengan spesifikasi yang tidak kalah premium. Sebut saja seperti dukungan standar teknologi jaringan 4G LTE, layar 5,5 inci full HD 1080p, kapasitas RAM 4GB, dan baterai 3000 mAh.

ASUS juga telah meluncurkan sejumlah smartphone terbarunya belum lama ini (19/11/2015), seperti ASUS ZenFone Selfie, ZenFone Max, ZenFone 2 Deluxe, dan ZenFone 2 Laser. Diperkirakan, ASUS ZenFone Zoom akan hadir di pasar Indonesia pada kuartal pertama tahun depan.

Berikut spesifikasi ASUS ZenFone Zoom:

  • SoC Intel Atom Z3580 (2.3 GHz) atau Intel Atom Z3590 (2.5 GHz)
  • RAM 4GB
  • Layar IPS capacitive touchscreen 5.5 inci (Full-HD)
  • Internal storage 64 GB atau 128GB (, expandable via microSD
  • Kamera utama (belakang) 13 MP, laser AF, 3x optical zoom, dual LED flash
  • Kamera slfie (depan) 5 MP
  • Dual-SIM
  • Network connectivity 3G, LTE
  • WiFi, Bluetooth, GPS, A-GPS, GLONASS
  • OS Android 5.0 (Lollipop), ZenUI
  • Baterai 3000 mAh

 

Tags: , , , ,


COMMENTS